Beranda KALBAR Dirut PDAM Tirta Melawi Periode 2022-2027 Resmi Dilantik Oleh Bupati

Dirut PDAM Tirta Melawi Periode 2022-2027 Resmi Dilantik Oleh Bupati

3
Dirut PDAM Tirta Melawi Periode 2022-2027 Resmi Dilantik Oleh Bupati
Foto: Pengambilan sumpah jabatan Bambang Setiawan, SE. sebagai Dirut PDAM Tirta Melawi,
86 / 100
METRO, KALBAR – Direktur Utama PDAM Tirta Melawi Bambang Setiawan, SE., resmi dilantik oleh Bupati Melawi, H. Dadi Sunarya Usfa Yursa, di Convention Hall Kantor Bupati Melawi, Jumat (16/9) pagi.  

Diketahui, Bambang Setiawan menempati posisi Direktur PDAM Tirta Melawi periode 2022-2027 untuk menggantikan Agus Darius yang telah diberhentikan beberapa bulan lalu sebelum masa jabatannya berakhir.

Sebelumnya, pasca pemberhentian Agus Darius sebagai Direktur oleh Bupati Melawi, pelaksana tugas di jabat oleh Suminggar Siringoringo.

BACA JUGA: Semarak HUT RI Ke 77 Bersama PWO IN

IMG 20220916 WA0010
Foto: Bupati Melawi, H. Dadi Sunarya Usfa Yursa saat membacakan SK pengangkatan Dirut PDAM Tirta Melawi periode 2022-2027

Turut hadir pada acara pelantikan tersebut Wakil Bupati Melawi Kluisen, Sekda Melawi Paulus, Kapolres Melawi AKBP Sigit Eliyanto Nurharjanto, perwakilan TNI, Wakil Ketua DPRD Melawi Hendegi Januardi Usfa Yursa, Kepala OPD, dan berbagai undangan lainnya.

Pada kesempatan pelantikan tersebut, Bupati Dadi mengucapkan selamat kepada Direktur PDAM yang baru dilantik.

“Semoga saudara dapat mengemban tugas dengan sebaik-baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab, dan segera menyesuaikan situasi dan kondisi tempat kerja yang baru,” ujar Bupati, seperti ditulis www.melawinews.com ujarnya.

BACA JUGA: Menanti Putusan MK Kembalikan Hak Regulator

IMG 20220916 WA0009
Foto: Bupati Melawi menyerahkan SK pengangkatan kepada Bambang Setiawan,SE sebagai Dirut yang baru

Bupati megungkapkan, keberadaan PDAM Tirta Melawi mempunyai peran ganda yakni sebagai institusi yang berorientasi sosial untuk memberikan layanan publik namun juga berorientasi ekonomi yaitu untuk mendapatkan profit.

Oleh sebab itu, kepada Direktur PDAM yang baru, Bupati menegaskan, agar dapat melakukan pembenahan baik internal maupun eksternal demi peningkatan kuantitas dan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

Bupati juga menegaskan, fasilitas PDAM yang sudah dibangun di sejumlah Kecamatan benar-benar berdaya dan berhasil guna. Khususnya untuk masyarakat yang hingga saat ini belum dapat menikmati pelayanan air bersih.

BACA JUGA: Kolaborasi Inovasi dengan Ekosistem

IMG 20220916 WA0011
Foto: Serah terima jabatan

“Saya berharap kepada Direktur yang baru  dapat membuat terobosan dan inovasi, agar fasilitas yang dibangun dapat bermanfaat untuk masyarakat di seluruh wilayah Kabupaten Melawi,” pungkasnya

Artikulli paraprak Diskumdag Melawi Gelar FGD Penyesuaian Harga BBM
Artikulli tjetër KOWAPPI Ikuti SPRI Menginduk Ke Dewan Pers
Badan Hukum Redaksi Metro Indonesia KOWARI : Gd. Dewan Pers lantai 3. Jl. Kebon Sirih No. 32 – 34 Jakarta Pimpinan perusahaan Lemen Kodongan Penasehat Hukum Prof, Sutan Nasomal, Leo Firmansyah, S.H Pimpinan Umum/Redaksi Penanggung Jawab Metro Indonesia Abdul Rachman Sertifikat Assesor LSP Pers Indonesia - BNSP Staf Redaksi/Redaktur Ade Shalahudin, Wati Herlina, Aulia Rahmani, Roliyah, Bendahara Aningsih Organisasi Jaringan media redaksisatu.id Serikat Pers Republik Indonesia Lembaga Sertifikasi Profesi Pers Spiritual Siringo Ringo, Biro Provinsi Sumatera Utara Muhammad Amin Kabupaten Deli Serdang Ganda Pasaribu, Masmur Anuar Samosir, Kabupaten Pematang Siantar Sihol Pangabean Kota Medan Saut Patar H. Siregar, Muhammad Amin, Biro Deli Serdang Binder Sitanggang Kabupaten Samosir Adi Marbun Kabupaten Hasundutan Bantu Simanjuntak Kabupaten 50 Kota / Payakumbuh Jeri Permana Putra, SH, Biro Kabupaten Tanggerang Deka Satria Biro Provinsi DKI Jakarta Johan Lamtorang, Rizke Rasyida Jakarta Selatan Johan Lamtorang Jakarta Timur Rizke Rasyida Jakarta Utara Zulkarman, Aminoto, David Kaser Kota / Kabupaten Bogor Richard Purba (Biro), Hardadi, Lukas, Olo Sianturi, Rajak Broto, Padli, Rahmad Hidayat Lubis Kabupaten Purwakarta M. Yamin Henaulu Kabupaten Bondowoso Abdi Aliev Kabupaten Banyuwangi Raden Teguh Firmansyah, Abadi Kabupaten Melawi Ade Shalahudin Wartawan Metro Indonesia dilengkapi id card (produk Bank Mandiri) dan surat tugas Masa berlaku id card selama wartawan yang bersangkutan bertugas di Metro Indonesia Email : metroindonesia.id@gmail.com

3 KOMENTAR

Komentar ditutup.