Metro, Bogor Raya | Menyambut hari pahlawan dan HUT Korpri ke-50 ,Drs.H.Bambang W Tawekal, M. Si Kepala Bakesbangpol kabupaten Bogor lakukan giat bakti sosial.
Kegiatan bakti sosial bersih-bersih bersama jajaran, Ketua KarangTaruna RW 06 M. Nur, Ketua KRL RW 06 Richard Purba dan Warga RW 06.
,Lokasi kegiatan bersih-bersih berlangsung di monumen tugu perjuangan masyarakat Cibinong,jalan jakarta -bogor KM 46 Kampung Kandang Kelurahan Pakansari Kecamatan Cibinong Kabupaten Bogor.Jumat (12/11/2021).
Agus Hasan Selamet Sekdis Bakesbangpol kabupaten Bogor mengatakan”Kegiatan kerja bakti bersih-bersih monumen tugu perjuangan masyarakat Cibinong ini di laksanakan dalam rangka memperingati HUT Korpri dan bertepatan juga dengan hari pahlawan,”ujarnya
Kepala Bakesbangpol bersama Jajarannya hadir dan terjun langsung dalam kegiatan ini, di bantu dari unsur DLH Kecamatan Cibinong dan karang taruna RW 06, KRL RW 06dan warga RW 06 kelurahan Pakansari ,”ungkapnya.
Semoga kegiatan ini dapat menginspirasi, memotivasi bagi masyarakat,yang dicontohkan oleh para pahlawan yang sudah berjuang melawan penjajah dan mempertahankan NKRI,tuturnya.
“Kita sebagai generasi penerusnya agar bisa melanjutkan nilai-nilai perjuangan nya, dan khusus untuk masyarakat Cibinong sekitar monumen ini agar bersama-sama bisa menjaga dan merawat monumen ini,dan menjadi penyemangat perjuangan dimasa sekarang,”pungkasnya.[] RP.
[…] yang berlangsung di ruang serba guna kantor kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor membahas masa sidang untuk satu tahun ke depan mendapat pengawalan Satpol PP […]
[…] metroindonesia.id menyampaikan “kegiatan tersebut mempunyai tujuan menumbuhkan semangat dan motivasi belajar kepada anak didik, melatih cara berkomunikasi anak dengan […]