Beranda Uncategorized Utamakan Kenyamanan Polri Kolaborasi Dengan TNI amankan Aquabike World Championship 2023

Utamakan Kenyamanan Polri Kolaborasi Dengan TNI amankan Aquabike World Championship 2023

0
Utamakan Kenyamanan Polri Kolaborasi Dengan TNI amankan Aquabike World Championship 2023
Atraksi pembalap jetski
12 / 100

 

IMG 20231126 WA0005
Ramai dipadati pengunjung

Balige | Metroindonesia.id–
Pengamanan event Aquabike Jetski World Championship 2023 yang dilakukan bersama antara Kepolisian Republik Indonesia (Polri) dengan TNI untuk memastikan keamanan penyelenggaraan Aquabike Jetski World Championship 2023. Melalui kolaborasi dan semangat kebersamaan, pengamanan dilakukan untuk memberikan kenyamanan para peserta maupun pengunjung event tersebut.
“Ini hari ketiga dari penyelenggaraan Aquabike Jetski World Championship 2023, pengamanan yang kami lakukan adalah melalui kolaborasi, kami adalah kebersamaan,” kata Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumatra Utara (Sumut) Irjen Agung Setya Imam Effendi di Balige, Kabupaten Toba, Sabtu (25/11/2023).
Irjen Agung menuturkan, saat event Aquabike Jetski World Championship 2023, Polri melakukan pengamanan dengan pola operasi, dengan mengerahkan 1980 personil untuk mengamankan empat lokasi sekaligus.
“Personel itu kita sebar di Karo, Dairi, Samosir, dan Toba. Kita membagi zona-zona itu karena merupakan zona yang digunakan oleh perserta dalam perlombaan dari waktu ke waktu. Itu adalah langkah kita untuk memastikan penyelenggaraan ini aman,” ujar Irjen Agung.
Menurutnya, aman berarti ada kenyamanan di dalamnya. “Saya ingin memastikan bahwa Aquabike tahun ini mengedepankan bagaimana kenyamanan yang kita utamakan,” kata Irjen Agung.
Pihak pengamanan ingin memastikan semuanya, memastikan para peserta, panitia maupun para pengunjung merasa nyaman dan melihat sebuah pengalaman baru yakni Aquabike.
“Kami ingin penonton bisa menikmati balapan dari dekat dan nyaman.

IMG 20231126 WA0002
Atraksi pembalap jetski

Langkah-langah pengamanannya dengan memastikan masyarakat aman dan nyaman ke lokasi event. Kita siapkan kantung-kantung parkir, pengaturan arus lalu lintas juga kita buat sedemikian fleksibel agar kemudian masyarakat nyaman, tidak terlalu jauh harus berjalan kaki hingga akhirnya bisa langsung berada di lokasi event untuk menonton,” ujar Irjen Agung.

Pada kesempatan yang sama, Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI Mochammad Hasan mengungkapkan bahwa peran TNI bersama dengan Polri dalam kegiatan ini menjadi bagian dari panitia pusat yang bertanggung jawab terhadap pengamanan.
“Tentu saja kami menyiapkan ini dengan baik, dari prencanaan, persiapan, sampai dengan pelaksanaan ini sudah kita lakukan dengan semaksimal mungkin. Kondisi ini juga di dukung oleh Mabes TNI yang benar-benar memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan ini, terutama sarana, prasaranan, alutsista, kita berusaha semaksimal mungkin,” kata Mayjen Hasan.
Sebagai contoh, lanjut Mayjen Hasan, saat event F1 Powerboat H2O sebelumnya, karena baru pertama kali jadi koordinasinya masih belum sempurna. Saat Aquabike Jetski World Championship 2023 ini, koordinasi sudah semakin sempurna.
“Jadi contohnya ada tiga helikopter, dan itu sudah terkoordinir, bagaimana bila terjadi suatu permasalahan. Intinya TNI di sini mendukung Polri,” ujar Mayjen Hasan.
Danau Toba saat ini tengah menjalani perannya sebagai tuan rumah gelaran internasional Aquabike Jetski World Championship 2023. Event itu digelar di empat kabupaten sekaligus yaitu Toba, Karo, Dairi, dan Samosir pada 22-26 November 2023.

01917ebd 9718 4575 9da3 7449025e69da 20231126 8722778594175802927
Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumatra Utara (Sumut) Irjen Agung Setya Imam Effendi, bersama Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI Mochammad Hasan dan Direktur Informasi dan Komunikasi Perekonomian dan Maritim Ditjen IKP Kementerian Kominfo, Septriana Tangkary, saat konferensi pers di Balige, Kabupaten Toba, Sabtu (25/11/2023)/Foto: Amiri Yandi/InfoPublik im