METRO, KALBAR — Pimpin Anev Kinerja rutin, Kapolres Melawi AKBP Sigit Eliyanto Nurharjanto, meminta kepada perwira untuk menjadi contoh bagi anggota dan menerapkan disiplin dalam bekerja.
Hal itu disampaikan AKBP Sigit saat memimpin Analisa dan Evaluasi (Anev) Kinerja Rutin Polres Melawi di Aula Tri Brata Polres Melawi, Jumat (27/5).
Dalam anev kinerja rutin, AKBP Sigit juga memberikan arahan kepada kepada Polsek jajaran diantaranya adalah sikap disiplin anggota Polri.
Baca Juga: Joni Yusman: Kawasan Stadion RTSP Melawi Harus Dibenahi
“Jangan sampai ada pelanggaran disiplin oleh anggota yang kita biarkan. Ketika kita mentoleransi pelanggaran, maka pelanggaran itu akan terus diulangi” tegas Sigit.
Untuk itu, Sigit pun meminta para perwira di jajarannya agar dapat menjadi contoh yang baik bagi anggotanya.
“Jalankan peran rekan-rekan sebagai seorang perwira. Selalu hadir di tengah-tengah anggota dan jadi contoh yang baik. Berikan instruksi, awasi dan tegur anggota yang melanggar disiplin untuk minimalisir terjadinya pelanggaran di tubuh institusi kita” perintah Sigit.
Baca Juga: Merebaknya PMK Pada Sapi, Bhabinkamtibmas Polsek Sayan Langsung Mendata Pemilik Ternak
Hal itu menurut Sigit, akan berpengaruh kepada perbaikan kinerja Polri khususnya Polres Melawi.
“Dengan tidak adanya pelanggaran, maka kita dapat fokus untuk melakukan kegiatan-kegiatan yang sudah kita rencanakan” ujar Sigit
Baca Juga: Tim SAKIP Itwasda Polda Kalbar Datangi Polres Melawi Tahun 2022
“Anggota dapat melaksanakan tugas pokoknya masing-masing dengan baik yang bermuara pada meningkatnya kualitas pelayanan Polri kepada masyarakat,” pungkasnya.
Sumber: Humas
[…] Baca Juga: Pimpin Anev Kinerja, AKBP Sigit Minta Perwira Jadi Contoh […]
[…] Baca Juga: Pimpin Anev Kinerja, AKBP Sigit Minta Perwira Jadi Contoh […]
[…] Baca Juga: Pimpin Anev Kinerja, AKBP Sigit Minta Perwira Jadi Contoh […]
Komentar ditutup.