METRO, MEDAN – Kapolda Sumut Irjen. Pol. Drs. R.Z. Panca putra, S, M.Si pimpin langsung upacara penutupan Pendidikan Pembentukan Bintara Polri Gelombang I Tahun Anggaran 2022 di lapangan Upacara Satya Haprabu Sekolah Polisi Negara (SPN) Hinai pada Jumat (8/7).
Kapolda Sumut didampingi Irwasda Polda Sumut beserta para Pejabat Utama Polda Sumut, Kapolres/tabes, Bupati Langkat, Camat Hinai, tokoh agama dan tokoh masyarakat
Kapolda bertindak sebagai Inspektur upacara membacakan amanat Kalemdiklat Polri serta 5 Direktif Kalemdiklat Polri yang harus dipedomani oleh Bhayangkara Muda yang baru saja dilantik.
BACA JUGA: Dandim 0621/Kab. Bogor Geruduk Mapolres Kabupaten Bogor
Kapolda mengatakan dengan berakhirnya program pendidikan pembentukan ini, maka telah menghasilkan 12.240 personel Polri, terdiri atas 11.936 Polisi laki-laki dan 304 Polisi Wanita.
Kapolda Sumut juga mengucapkan selamat kepada 361 Bhayangkara Muda di jajaran Polda Sumut yang telah dilantik hari ini
Kapolda mengatakan dengan bertambahnya personel, diharapkan dapat meningkatkan kinerja Polri ke depannya dan semakin meningkat kemampuannya dalam menjalankan tugas serta fungsinya dalam menegakkan hukum, menjaga keamanan ,ketertiban,melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat
BACA JUGA: Kasdam XII/TPR Dan Danrem 122/ABW Hadiri Open Tournament Lomba Menembak Pistol Kapuas Cup
Kapolda berpesan agar menjaga nama baik Polri dan junjung tinggi panji-panji Tribrata, pegang teguh dan amalkan nilai-nilai Tribrata dan Catur Prasetya, dalam setiap langkah pengabdian sebagai insan Bhayangkara
“Bangun komunikasi yang baik dan santun dengan masyarakat. Menjalin kerja sama yang baik dengan TNI, Pemerintah Daerah, serta seluruh komponen bangsa lainnya guna memelihara stabilitas kamtibmas yang kondusif”, pungkas Panca.
BACA JUGA: Sebanyak 27 Personel Polres Melawi Resmi Naik Pangkat
Selesai Upacara, kegiatan dilanjutkan dengan pesan dan kesan dari orang tua siswa berprestasi, Tanggap, Tanggon dan Trengginas serta acara tambahan peragaan simulasi yang ditampilkan oleh seluruh siswa beserta para Pengasuh.
Penulis: M. Amin
[…] BACA JUGA: Kapolda Sumut Pimpin Langsung Upacara Penutupan Pendidikan Bintara Polri 2022 […]
Komentar ditutup.