METRO, KALBAR – Tim penilaian dan evaluasi SAKIP (Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah) Itwasda Polda Kalbar mendatangi Mapolres Melawi pada Selasa (24/5).
Kapolres Melawi AKBP Sigit Eliyanto Nurharjanto, melalui Waka Polres Melawi Kompol Asmadi menjelaskan, kedatangan Tim SAKIP Itwasda Polda Kalbar untuk melakukan evaluasi kinerja Satker Polres Melawi.
“Ini sesuai dengan Surat Telegram Kapolda Kalbar Nomor : ST/344/V/WAS./2022/ITWASDA tanggal 11 Mei 2022 perihal Pemberitahuan Penilaian Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah di Satker dan Satwil Jajaran Polda Kalbar” jelas Kompol Asmadi.
Baca Juga: Peduli Pendidikan Satgas Pamtas Yonif 643/Wns Bantu Mengajar Di Perbatasan
“Kegiatan ini rutin dilaksanakan di Satker dan Satwil jajaran Polda Kalbar sebagai fungsi kontrol SAKIP” imbuhnya.
Penilaian SAKIP yang dilaksanakan pada Selasa (24/5) pukul 08.00 wib berlangsung di ruang Comand Centre Polres Melawi.
“Adapun dokumen yang di lakukan pemeriksaan SAKIP yaitu, Restra Satker 2020-2024, Renja tahun 2021, IKU (Indikator Kinerja Utama) dan Perjanjian Kinerja Tahun 2021, LKIP Satker tahun 2021” tutur Kompol Asmadi.
Baca Juga: Kejar Target, Puskesmas Dan Polsek Sayan Lakukan Vaksinasi Door to Door Di 2 Desa
Disebut Asmadi, selain hal diatas penilaian dan evaluasi oleh Tim SAKIP Itwasda Polda Kalbar pada laporan Anev Capaian Kinerja periodik serta Dokumentasi produk pendukung kinerja Satker Polres Melawi.
“Penilaian dan Evaluasi SAKIP bertujuan untuk mengetahui Kegiatan melalui perencanaan baik yang telah di laksanakan maupun yang belum di laksanakan oleh satker Polres Melawi” jelasnya lagi.
“Hasil penilaian dan evaluasi oleh Tim SAKIP Itwasda Polda Kalbar, Polres Melawi siap memenuhi SAKIP yang telah disampaikan oleh ketua tim” tegasnya.
Baca Juga: Menghadapi Pemilu 2024, Bawaslu Melawi Gelar Diskusi Dengan OKP
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Kombes Pol. R. Petit Wijaya bersama tim yang telah melakukan penilaian dan evaluasi SAKIP pada Satker Polres Melawi. Kami akan memenuhi serta melengkapi kriteria SAKIP Polres Melawi” ucapnya.
Adapun tim SAKIP Itwasda Polda Kalbar yaitu dalam kegiatan pemeriksaan dan evaluasi SAKIP yaitu, Kombes Pol.R.Petit Wijaya (ketua tim), Kompol. R. Fariman, Penata TK.I. Aries Rizaldi, dan Briptu M. Irfan.
Selama proses penilaian dan evaluasi, tim SAKIP Itwasda Polda Kalbar didampingi langsung oleh Kompol Asmadi, Kompol Ramdani, para operator SAKIP Polres Melawi serta Staf Bagian Perencanaan Polres Melawi.
Baca Juga: Bupati Melawi Buka Secara Resmi Rakor P3MD Tahun 2022
Sumber: Humas
[…] Baca Juga: Tim SAKIP Itwasda Polda Kalbar Datangi Polres Melawi Tahun 2022 […]
Komentar ditutup.