Warga Cigombong

Warga Cigombong Antusias Ikuti Vaksinasi Tahap 3

87 / 100
Metro, Bogor – Warga Cigombong terlihat antusias dalam mengikuti gelaran vaksinasi booster  pada Selasa (1/3) di Kantor Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor,, Jawa Barat.

Terlihat hilir mudiknya mobil Siaga Desa dan mobil Dinas Satpol PP melakukan antar jemput warga Cigombong yang akan di vaksin.

WhatsApp Image 2022 03 01 at 15.46.11Tampak warga Desa Srogol, Kecamatan Cigombong berbondong-bondong mendatangi gerai vaksinasi tersebut. Gerai vaksin menyediakan vaksin Astra Zeneca tahap 1 dan tahap 3 (Booster) serta merk Sinovac untuk vaksin tahap 2.

“Kami sangat mengapresiasi kesadaran warga khususnya warga desa Srogol atas pentingnya vaksinasi dalam upaya menekan laju pandemi yang terjadi. Ada vaksin Astra Zeneca tahap 1 dan tahap 3 (Booster) serta merk Sinovac untuk vaksin tahap 2”, Ucap Endang Setiawandi, Kasi Pelayanan Masyarakat Pemdes Srogol.

WhatsApp Image 2022 03 01 at 15.46.12Sementara itu, Pembina Wilayah Desa Srogol, Dessa mengemukakan pada awak media  bahwa akan tetap mengupayakan untuk memberikan pelayan terbaik kepada warga.

“Kami melakukan antar-jemput warga Srogol yang hendak di vaksin dengan tetap menerapkan prokes berupa pemberian masker dan sebagainya semenjak dari kantor desa”, Ujarnya.[]Richard.

2 thoughts on “Warga Cigombong Antusias Ikuti Vaksinasi Tahap 3”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *