Beranda KABAR DESA Warga Dusun Pangkoh Gotong Royong Bersihkan Jalan

Warga Dusun Pangkoh Gotong Royong Bersihkan Jalan

20
0
warga dusun
Kegiatan kerja bakti warga Dusun Pangkoh
82 / 100
KALBAR-MELAWI, Metroindonesia.id – Sejumlah warga Dusun Pangkoh, Desa Baru, Kecamatan Nanga Pinoh, Kabupaten Melawi kerja bakti membersihkan ruas jalan gang yang menuju fasilitas umum pada Jumat (02/02) sore.

Tarmizi, Kepala Dusun Pangkoh mengatakan bahwa kerja bakti ini merupakan program rutin Pemerintah Desa Baru yang telah dicanangkan oleh Kepala Desa. Program ini dihidupkan kembali oleh Kepala Desa untuk menjaga kekompakan warga dalam menjaga kebersihan lingkungan, khususnya di Dusun Pangkoh.

“Kerja bakti setiap Jumat ini program rutin yang diprakarsai oleh Kepala Desa dan di jadwalkan setiap Jumat sore. Hari ini kami warga dusun pangkoh membersikan badan jalan yang menuju ke PAUD,” ungkap Tarmizi.

WhatsApp Image 2024 02 02 at 15.50.37 e1708690883643
Kegiatan kerja bakti di Dusun Pangkoh.

Tarmizi juga mengatakan selama menjalankan program gotong royong ini lingkungan di dusunnya terlihat bersih dan rapi. Selain itu, kegiatan ini di dukung oleh warga dusunnya.

“Alhamdulillah, kegiatan ini rutin dilakukan setiap Jumat dan warga dusun juga menyambut baik dengan adanya kerja bakti, terutama di dusun Pangkoh,” ujarnya.

Terpisah, Kepala Desa Baru, Eet Roskayudi Aroy saat dikonfirmasi membenarkan bahwa program Jumat bersih telah ia canangkan sejak  pertama dirinya di lantik sebagai Kepala Desa.

WhatsApp Image 2024 02 02 at 15.50.36 e1708690974688
Kegiatan kerja bakti di Dusun Pangkoh.

“Ini merupakan salah satu program saya dalam menjalankan pemerintahan di Desa Baru. Kegiatan ini diwajibkan di 7 Dusun yang ada  di Desa Baru,” jelas Kades Eet sapaan akrbanya.

Diketahui, Kades Eet juga kerap turun langsung bersama warga dalam melakukan kerja bakti mingguan yang dilakukan di 7 Dusun. Bahkan ia tak sungkan untuk memegang alat seperti cangkul dalam kerja bakti tersebut.

“Saya imbau kepada warga Desa Baru agar selalu menjaga kebersihan dilingkungan masing-masing. Minimal di sekeliling rumah agat tertap bersih,” pintanya.

Kades juga mengingatkan kepada warga agar membuang sampah pada tempatnya, terutama sampah yang dapat menampung air agar di kubur atau dibawa ke tempat sampah.

“Sampah-sampah seperti ember, gelas bekas air minum kemasan kalo bisa dibuang jangan sampai menampung air yang dapat menyebabkan munculnya nyamuk DBD. Mari jaga kebersihan lingkungan untuk kesehatan kita bersama,” tutupnya.

Artikulli paraprakPj.Walikota Padangsidimpuan Menyalurkan Bantuan CBP 2024 Kepada Masyarakat di Gedung Adam Malik Kota Psp.
Artikulli tjetërKasubsi Registerasi Lapas Kelas IIB Padangsidimpuan Ikuti Sosialisasi Teknis Pemutakhiran Data Pemilih dan Mekanisme Pelaksanaan Pemilu 2024.