
MELAWI, metroindonesia.id – Polsek Ella Hilir Resort Melawi menggelar kegiatan safari Ramadhan 1446 Hijriah di Dusun Tanjung Kalan, Desa Nanga Kalan, Kecamatan Ella Hilir, Kabupaten Melawi pada Selasa, (03/03/2025) pukul 19.00 WIB.
Safari Ramadhan 1446 hijriah yang di gelar di Masjid Al Ikhlas Dusun Tanjung Kalan dihadiri oleh Ketua FKPAI (Forum Komunikasi Penyuluh Agama Islam) Ella Hilir, Ketua DDII (Dewan Dakwah Islam Indonesia) Ella Hilir, Kepala Desa Nanga Kalan, dan Kepala Desa Nanga Ella Hilir serta warga Desa Nanga Kalan.
Kapolsek Ella Hilir, IPDA Darmawan Susilo mengatakan bahwa kegiatan safari Ramadhan ini dilakukan untuk mempererat tali silaturrahmi Polsek Ella Hilir dengan masyarakat Kecamatan Ella Hilir.
“Rencananya selama bulan puasa ini kami akan mengadakan kunjungan safari Ramadhan ke Desa- Desa yang ada di Kecamatan Ella Hilir agar hubungan Polri dan masyarakat semakin dekat dan membawa keberkahan untuk kita semua,” ujarnya.
IPDA Darmawan Susilo juga mengimbau kepada masyarakat untuk menjaga situasi Kamtibmas di Kecamatan Ella Hilir agar tetap aman dan kondusif.
“Mari kita jaga situasi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif selama bulan puasa hingga perayaan idul fitri nanti,” imbau Kapolsek mengakhiri.