Beranda KALBAR Polsek Sayan Awasi Langsung Penyaluran BLT-DD Kepada 91 KPM Di Desa Mekar...

Polsek Sayan Awasi Langsung Penyaluran BLT-DD Kepada 91 KPM Di Desa Mekar Pelita

46
1
Sayan
Foto: Pembagian BLT DD tahap di Desa Mekar Pelita
86 / 100
METRO, KALBAR – Polsek Sayan Jajaran Polres Melawi Polda Kalbar melalui Bhabinkamtibmas Desa Briptu Florensius Yoga melakukan pengawasan langsung pembagian BLT-DD tahap X, XI dan XII kepada 91 KPM (Keluarga Penerima Manfaat)  di Desa Mekar Pelita, Kecamatan Sayan,  Kabupaten Melawi, Jumat (16/12).

Kegiatan pembagian BLT-DD tersebut dibagikan langsung oleh Kepala Desa Mekar Pelita, Palaone Sukha bersama perangkat Desa Mekar Pelita dan diberikan kepada  91 KPM.

Kapolres Melawi AKBP Sigit Eliyanto Nurharjanto, S.I.K melalui Kapolsek Sayan Ipda Noviyar Yunus mengatakan pihaknya melaksanakan kegiatan pengawasan serta pengamanan pembagian BLT-DD tersebut agar proses penyaluran bantuan sosial yang diterima masyarakat berjalan dengan aman dan kondusif.

BACA JUGA: Kades Oyah Salurkan Langsung BLT DD Kepada 92 KPM 

WhatsApp Image 2022 12 16 at 19.06.03
Foto: Kegiatan sebelum pembagian BLT DD

“Supaya kegiatan penyaluran BLT-DD ini berjalan dengan aman, lancar dan kondusif”, Jelas Noviyar Yunus.

Noviyar Yunus juga mengatakan pemberian bantuan sosial berupa uang tunai dari BLT-DD tersebut merupakan program Pemerintah Pusat melalui Pemerintah Desa dalam upaya pemulihan ekonomi masyarakat yang terdampak Covid-19.

BACA JUGA: KPK Luncurkan Aplikasi JAGA Pelabuhan

WhatsApp Image 2022 12 16 at 19.06.05
Foto: Bhabinkamtibmas, Babinsa dan Kades Mekar Pelita memberikan BLT kepada salh satu KPM

“Selain untuk pemulihan ekonomi masyarakat, BLT DD juga untuk menjaga daya beli masyarakat di masa pendemi Covid-19” Ujarnya.

Noviyar Yunus juga berharap kepada KPM BLT DD Desa Mekar Pelita dapat menggunakan bantuan tersebut sebaik mungkin untuk keperluan belanja bahan pokok.

BACA JUGA: Peringati Hakordia 2022, KPK Ingin Masa Depan Indonesia Bebas Dari Korupsi

WhatsApp Image 2022 12 16 at 19.06.01
Foto: Kegiatan sebelum pembagian BLT DD

“Kami berharap masyarakat dapat memanfaatkan bantuan ini dengan baik dan bijaksana serta dipergunakan sesuai kebutuhan utama masyarakat”, pintanya. (red).

 

Sumber; Humas

Artikulli paraprakProjectt Base Learning IPB
Artikulli tjetërTingkatkan Kemampuan Personel, Polres Melawi Gelar Latkatpuan Teknis Reskrim

1 KOMENTAR

Komentar ditutup.