Beranda Uncategorized Wakil Bupati Tapsel Hadiri Peringatan Isra dan Miraj & Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1445 H di Desa Kilang Papan.

Wakil Bupati Tapsel Hadiri Peringatan Isra dan Miraj & Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1445 H di Desa Kilang Papan.

0
Wakil Bupati Tapsel Hadiri Peringatan Isra dan Miraj & Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1445 H di Desa Kilang Papan.
61 / 100

 

Tapanuli Selatan – Metroindonesia.id.

Masya Allah Tabarakallah,Wakil Bupati Tapanuli Selatan Rasyid Assaf Dongoran MSi berkesempatan menghadiri undangan Isra Miraj yang diadakan di Masjid Desa Kilang Papan Kec.Sipirok.SUMUT.(Minggu 3 Maret 2024).

Galleryit 20240304 1709532215

wakil Bupati Tapsel Rasyid Assaf Dongoran memberi kata kata sambutan dan tausyiah.

“Jadikan lah segala Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) sebagai Majlis Ilmu,sehingga Pahalanya besar dan Malaikat berbaris-baris ke atas langit meng-amin-kan doa kaum Muslim yang niatnya menimba ilmu”.

Rasyid Assaf Dongoran.MSi mengutip hadis shahih:”Rasulullah Nabi Besar Muhammad SAW.“Barangsiapa belajar satu bab ilmu dan mengamalkannya atau tidak mengamalkannya,niscaya itu lebih baik daripada shalat sunnah 1000 rakaat

“Rasulullah telah meninggalkan warisan ibadah 5 waktu per 1 hari dan pahala besar sekali untuk selamatkan kita di dunia dan akhirat dalam Mirajnya”.

Galleryit 20240304 1709532292 1

Warga Desa Kilang Papan berbondong bondong mengikuti Acara Isra Miraj 

“Selanjutnya, Bulan Suci Ramadhan harus mempersiapkan diri dengan Ilmu,karena ada syarat sah mengerjakan shalat,puasa dan ibadah lainnnya di bulan suci yang penuh pahala berlipat ganda”.

“Puasa melatih kita terus menjadi sabar,hapus sifat yang dibenci Allah seperti disebutkan dalam Al Quran seperti,Hasad,Dengki,Iri,Pemarah,Pencemo’oh,Ghibah dll”.

“Sayang sekali jika ibadah bulan pahala berlipat ganda ini ternyata tidak sah dikerjakan karena malas menimba ilmu-ilmu ibadah. Ayo, kita terus belajar agama yang membawa kebaikan bagi kita ke alam akhirat kelak”.

Galleryit 20240304 1709532262

Rasyid Assaf Dongoran ber photo bersama Ust.Ali Wardana Lubis dan Alim Ulama.

“Sejatinya Hidup kita hanya untuk beribadah kepada Allah dan perjalanan dunia ini hanya lah perjalanan musafir.
Kita hanya hidup 1,5 jam akhikat di dunia ini,sesungguhnya sehari di sisi Tuhanmu adalah seperti seribu tahun menurut perhitunganmu.”(QS. Al Hajj: 47)”.

“Dia mengatur urusan dari langit ke bumi,kemudian (urusan) itu naik kepada-Nya dalam satu hari yang kadarnya (lamanya) adalah seribu tahun menurut perhitunganmu.”(Q.S. As-Sajadah: 5)”.

“Jikalau demikian,maka menurut perhitungan matematika apabila 24 jam sama dengan 1000 tahun,3 jam di akhirat sama dengan 125 tahun dan 1,5 jam di akhirat sama dengan 62,5 tahun di dunia.
Apabila umur manusia rata-rata 60-70 maka hidup manusia tersebut hanya 1,5 jam waktu akhirat”.

Galleryit 20240304 1709532276

Masyarakat Desa Kilang Papan sangat antusias mendengarkan kata sambutan dan tausyiah yang diberikan.

Pesan saya”jadikanlah Isra Miraj ini jadi motifasi bagi kita agar tidak sombong dan merasa sudah ber-ilmu dan teruslah belajar dan belajar pada masa kini dan kedepan.karena ilmu itu tidak akan ada habisnya dan kita berkewajiban untuk menimba dan mengamalkannya sebanyak banyaknya”.

“Untuk Adik Adik Naposo Nauli Bulung Desa Kilang Papan,Saya merasa terharu,bangga dan ikut mendoakan,semoga pahala terus mengalir pada kalian semua yang telah menjadikan PHBI ini berubah menjadi Majlis Ilmu,Saya sangat bersyukur untuk itu,”Amin Ya Rabb Al Amiin”.adalah bagian yang dikatakan Wakil Bupati Tapsel Rasyid Assaf Dongoran MSi ketika di dapuk secara mendadak oleh NNB Desa Kilang Papan yang bertindak sebagai Panitia Acara untuk memberi kata sambutan dan tausyiah dalam acara Isra Miraj tersebut.

Ust. Ali Wardana Lubis sebagai penceramah dalam Isra Miraj di Desa Kilang Papan kali ini mengiyakan dan menguatkan apa yang dikatakan Rasyid Assaf Dongoran MSi tersebut dan mengatakan bahwa itu Hadis Shahih.