Beranda KALBAR Pengamanan Pemilu Tahun 2024, Polres Melawi Gelar Tactical Floor Game

Pengamanan Pemilu Tahun 2024, Polres Melawi Gelar Tactical Floor Game

17
1
pemilu
Kapolres Melawi, AKBP Muhammad Syafi'i saat memimpin langsung kegiatan TFG di Aula Tri Brata
81 / 100
MELAWI- KALBAR, Metroindonesia.id – Guna memastikan kesiapan pengamaman tahapan pemilu 2024 baik dari segi personel dan pendukung lainnya. Polres Melawi menggelar Tactical Floor Game (TFG) sebagai persiapan strategi pengamanan Pemilu Tahun 2024 di wilayah hukum Polres Melawi di pimpin langsung Kapolres Melawi di hadiri pejabat utama Polres Melawi serta personel yang terlibat dalam Operasi Mantap Brata Selasa (17/10/2023) siang.

Kapolres Melawi Polda Kalbar usai pimpin TFG mengatakan tujuan di laksanakan TFG merupakan simulasi untuk menggambarkan pengamanan tahapan Pemilu tahun 2023- 2024 di wilayah hukum Polres Melawi.

“Dengan TFG kami bertujuan memberikan gambaran kepada Personel yang terlibat dalam Operasi Mantap Brata, terkait tugas dan tanggung jawab personel serta langkah langkah saat situasi aman hingga eskalasi menjadi rawan dan sangat rawan,tentu kegiatan ini sangat penting,ujar AKBP Syafi’i.

WhatsApp Image 2023 10 18 at 12.32.36
Kabag Ops Polres Melawi Kompol Mediyanto saat menyampaikan proyeksi pengamanan Pemilu 2024.

Tambahnya, dengan adanya TFG gambaran secara detail situasi dilapangan dapat tergambarkan langsung kepada seluruh personel.

Dalam Tactical Floor Game,Kompol Mediyanto selaku Kabag Ops Polres Melawi menjelaskan secara Tehnis dan detail pelaksanaan TFG mengacu kepada situasi aman,eskalasi rawan dan sangat rawan.

“Secara umum kami menyampaikan bahwa TFG melatih respon menghadapi segala situasi yang mungkin terjadi selama tahapan pemilu.6 satgas dalam Ops Mantap Brata mengikuti dengan seksama yaitu satgas Preemtif, preventif,Ban ops, kamseltibcar lantas,gakkum dan humas,”jelas Kompol Mediyanto.

Diharapkan seluruh personel siap dengan segala situasi dengan selalu menjaga kesehatan dan kesiap siagaan wujud menjaga kamtibmas kondusif di Kabupaten Melawi. **

Artikulli paraprakSebanyak 210 Personel Polres Melawi Bentrok Langsung Dengan Pengunjuk Rasa
Artikulli tjetërPolres Payakumbuh Lakukan Mediasi Soal Tambang Yang Ditutup Massa

1 KOMENTAR

Komentar ditutup.