Padangsidimpuan-Metroindonesia.id.- Pj. Wali Kota Padangsidimpuan, H. Timur Tumanggor, S.Sos, M.AP, menghadiri acara Gebyar Nusantara yang diselenggarakan oleh Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Kota Padangsidimpuan di Gedung Harapan Bunda, Sihoring-horing, Kecamatan Padangsidimpuan Batunadua, Rabu (30/10/24).
Forum Pembauran Kebangsaan, merupakan sebuah lembaga pemersatu yang konsisten membaurkan, mencari persamaan menerima perbedaan dan memupuk persatuan melalui pemahaman serta penerimaan terhadap keragaman adat, seni, dan budaya di Kota Padangsidimpuan.
Dalam sambutannya, Pj. Wali Kota menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi momentum penting untuk membangkitkan dan mempertahankan nilai seni dan budaya di Kota Padangsidimpuan. Ia menekankan pentingnya kreasi, inovasi, dan kolaborasi dalam membangun karakter serta jati diri sebagai bangsa Indonesia yang berjiwa patriotisme.
H. Timur Tumanggor juga mengingatkan hadirin tentang sejarah penjajahan Belanda yang berlangsung hingga 1,5 abad di Indonesia. Menurutnya, keberhasilan penjajahan itu sebagian besar disebabkan oleh politik pecah belah atau ‘divide et impera’. Melalui acara ini, ia mengajak seluruh masyarakat untuk terus menjaga persatuan dan kekompakan, agar perpecahan seperti itu tidak terjadi lagi.
Menjelang Pilkada yang akan digelar pada 27 November mendatang, Pj. Wali Kota mengimbau masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya dengan bijak. “Jangan terbuai oleh politik uang. Gunakan hak pilih sebaik mungkin, pilih pemimpin sesuai hati nurani agar melahirkan pemimpin yang benar-benar ingin membangun dan memajukan Kota Padangsidimpuan,” tutup H. Timur Tumanggor.