Beranda POLITIK Wisnu Aji Konsisten Perjuangkan Hak Buruh

Wisnu Aji Konsisten Perjuangkan Hak Buruh

24
0
10 / 100

IMG 20240113 WA0031

metroindonesia.id, (Depok),- Kondisi Pekerja saat ini sedang tidak baik – baik saja, harga barang mahal, gaji honor pendidik di bawah UMR.

Hal itu di sampaikan Dr.H M.Q. Wisnu Aji, SE.M.Ed Caleg ProvinsiJawa Barat dari Partai Buruh Nomor 1, Dapil Kota Depok- Kota Bekasi saat Tasyakur Milad Pernikahan 33 Tahun, sekaligus sosialisasi pencalonan dirinya, bertempat di gedung Gumilang, Jln, Radar Auri, Cimanggis, Sabtu (12/01/2024).

IMG 20240113 WA0032
Dr H MQ Wisnu Aji Se M.ed

Wisnu Aji yang berlatar belakang pendidik ini juga menyampaikan bahwa dirinya maju sebagai caleg DPRD Provinsi ingin berjuang bersama masyarakat untuk memperjuangkan hidup buruh lebih baik lagi dan sejahtera.

” Kami akan menampung aspirasi, usulan dari masyarakat, memperjuangkan para pekerja buruh, pendidikan, kesehatan, perekonomian, sosial dan budaya’yang selama ini masih perlu mendapat perhatian yang serius “, ungkap Wisnu Aji.

Selain acara tasyakuran ini, kami juga mengundang caleg DPRD kota Depok.

Visi dan misi saya sesuai dengan visinya partai buruh yaitu, memperjuangkan hak – hak pekerja yang namanya negara sejahtera itu sesuai yang di amanahkan oleh dengan Undang – undang Dasar.

Kehidupan dengan pekerjaan yang layak, pendidikan, kesehatan dan perumahan untuk warga negara. Dengan visi partai buruh, kami ingin meningkatkan, tingkat pendidikan di Jawa Barat, membuka lapangan pekerjaan, kata Wisnu Aji yang berlatar belakang pendidikan ini.

Ia juga mengatakan bahwa kondisi pekerja atau buruh saat ini sedang tidak baik – baik saja, tandas dia

Teguh Lisono
Caleg DPRD kota Depok

Sementara, Teguh Lisono ( mas barep) sekretaris PC FSp Kep SPSI kota Depok caleg DPRD kota Depok Dapil Cimanggis menambahkan, intinya partai buruh ini baru, lahir dari sebuah kekecewaan, kemarahan, karena ada kebijakan dari pemerintah yang tidak berpihak kepada kaum pekerja atau buruh atas Undang – undang Omnibuslow atau Undang – undang No 6 tahun 2023, cetusnya.

Kemudian dari perjalanan itulah partai buruh lolos sebagai peserta pemilu 2024. Kami konsisten mengawal ketenagakerjaan dan para pekerja, makanya partai buruh nomor 6. dan saya jamin parpol yang lain tidak memperhatikan UU Nomor 6 tersebut.

Kita berharap partai buruh ada di parlemen, DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/kota, kalau bisa kita buatkan Perda di setiap darah untuk melindungi nasib pekerja atau buruh.

Sebab, yang namanya pekerja itu mulai dari pembantu rumah tangga hingga pekerja kelas menengah kebawah

Sukarsih
Foto bersama

Mengenai guru honor, Sukarsih atau Cici Caleg DPRD kota Depok No, 2 Dapil 3 Cimanggis mengatakan, bahwa guru honor yang akan menjadi ASN harus melalui jenjang yakni, P3K.

Menurut Cici, saya akan memperjuangkan teman – teman pendidik, karena masih banyak yang tidak mencukupi kebutuhan hidupnya dengan gaji yang di hasilkannya yaitu 200 hingga 300 ribu.

Insyaallah, kita akan memperjuangkan nasib guru honor dan mensejahterakannya, kalau saya ada di parlemen, ( DPRD kota Depok), yang telah P3K kita harus dorong untuk menjadi guru PNS, janji Cici.

Ada dua kategori, pertama PNS dan P3K kita akan dorong menjadi ASN karena telah berserifikat, tutupnya. ()

Artikulli paraprakAwas 1 Unit Alat Berat Crane di Gelapkan Buat Proyek IKN
Artikulli tjetërHadiri Pengajian BKMT, Bupati Tapsel Ajak Masyarakat Untuk Dorong Anaknya Pelajari dan Amalkan Isi Kandungan Alquran